Info Kita : 5 Makanan yang Akan Membuat Kamu Selalu Lapar

Pada umumnya makanan akan membuat seseorang merasa kenyang dan bertenaga. Tapi ternyata, ada beberapa makanan yang malah membuat kamu terus merasa lapar.

Makanan tersebut tanpa kamu sadari sering kamu konsumsi, namun kamu tidak menyadari bahwa makanan itulah yang membuat kamu terus merasa lapar saat setelah mengonsumsinya.

Ahli gizi pun mengatakan bahwa rasa kenyang bukan disebabkan oleh makanan, tapi disebabkan oleh hormon dan zat yang terkandung dalam makanan tersebut. Puzyweld.blogspot.com

Oleh karena itu, kamu harus mengetahui beberapa makanan yang bisa membuat kamu terus merasa lapar, meskipun kamu telah memakannya dalam jumlah yang banyak.

Seperti dilansir KlikSeru.com, inilah dia ke lima makanan yang bisa membuat kamu selalu merasa lapar.

1. Minuman protein bubuk

Meskipun protein dipercaya dapat membuat kamu lebih cepat kenyang dibanding dengan karbohidrat dan lemak, tapi protein bubuk yang dicampur dengan air lalu di minum ini malah membuat kamu meras cepat lapar. Hal ini dikarenakan protein bubuk ini dicampur dengan air sehingga proteinnya akan

mencair. protein yang cair tidak akan membuat kamu merasa kenyang, malah akan membuat kamu merasa cepat lapar.

2. Coklat hitam dan garam laut

Coklat hitam dan garam laut jika dijadikan satu akan menjadi cemilan yang sangat enak. Namun, makanan ringan ini akan membuat kamu terus ketagihan dan selalu merasa lapar dan ingin terus memakannya. Hal ini disebabkan oleh rasa manis dan asin yang dirasakan tubuh, lalu membuat tubuh selalu ingin merasakannya. Puzyweld.blogspot.com

3. Minuman beralkohol

Menurut peneliti alkohol mengandung senyawa yang selalu membuat seseorang terus merasa lapar. Jika kamu mengonsumsi alkohol maka kamu akan merasakan lapar sehingga kamu akan terus mengonsumsi makanan dalam jumlah yang banyak.

Hal ini disebabkan karena alkohol dapat meningkatkan rasa nafsu makan seseorang serta membuat seseorang selalu lapar, sehingg membuat orang selalu ingin makan, dan terus makan.

4. Roti Roti merupakan jenis karbohidrat olahan yang dapat membuat seseorang terus merasa lapar. Kebanyakan orang menjadikan roti sebagai menu sarapan paginya sebelum berangkat kerja atau pun berangkat ke sekolah.

Mereka tidak menyadari bahwa roti lah yang membuat mereka terus merasa lapar sehingga sampai ke sekolah atau kantor pun mereka masih merasa kelaparan. Puzyweld.blogspot.com

Hal ini mungkin disebabkan oleh kandungan fruktosa dan sirup jagung yang membuat gula darah meningkat, sehingga membuat seseorang merasa lapar.

5. Makanan ber-MSG

MSG biasanya banyak digunakan oleh ibu rumah tangga sebagai penyedap masakan. Meskipun MSG yang membuat masakan terasa enak, tapi perlu kamu ketahui bahwa MSG juga akan membuat kamu terus merasa lapar.

Menurut hasil penelitian, seseorang yang mengonsumsi makanan yang mengandung MSG, akan merasa kenyang selama 30 menit, setelah itu mereka akan merasa lapar kembali.

Nah, itulah dia ke lima makanan yang membuat kamu terus merasa lapar. Puzyweld.blogspot.com

sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar